Posts

Showing posts from August, 2016

#20 Sudah Saatnya Memberi Solusi

Assalamu'alaikum Sudah berhari-hari, hampir 2 minggu meninggalkan projek #30daysblogproject. Masa-masa 2 minggu kemarin adalah saat di mana kami belajar tentang banyak hal. Tentang membina, dan dibina keadaan. HAHA apasih. Intinya 2 minggu kemarin dikasih Allah kesempatan untuk merasakan bekerja mengkoordinir para mentor dari dedek-dedek. Alhamdulillah dikasih ujian :') Allah selalu punya cara untuk mengabulkan do'a insannya yang ingin dikuatkan.Semoga ini salah satunya. Semoga :) HIHIW Melihat mereka para mahasiswa baru, yang berbaju putih dan memakai rok atau celana hitam, adalah momen yang membantu diri mengilas balik masa yang sama: saat diri ini ikut rangkaian Kamaba. Waktu itu, idealisme-idealisme khas mahasiswa menghiasi arus informasi. "Tri Darma perguruan tinggi: pendidikan, penelitian, dan pengabdian masyarakat" "tiga fungsi mahasiswa: iron stock , moral force , dan agent of change " Terlebih bait-bait idealisme kami yang menggetar...

Tanggal 5 tahun ke 7

Assalamu'alaikum, Halo YEAY! dan para pembaca yang datang ke sini Hari ini YEAY! blog dari Triana telah menginjak usianya yang ke-7 :) Terimakasih kepada semua pihak yang telah mampir untuk bersama mendewasakan Triana. Terimakasih atas dukungannya. Atas kritik dan sarannya. Atas view nya yang kadang bikin Triana tambah bersemangat menulis. Menulis membuat Triana menemukan dirinya yang terpencar. Menulis membantu Triana menyusun kepingan itu menjadi sesuatu yang runut dan utuh, meski sampai sekarang diri masih menemukan lubang-lubang di antara kepingan. Tak apa. Mungkin esok lusa, Jika kamu menemukan namaku Di atas buku di sebuah toko Dan etalase-etalase kaca Berbahagialah menjadi satu dari sekian jiwa yang membantu Triana menggapai mimpinya. Semoga kalian sehat dan ingat untuk berbahagia :)  Salam hangat dari Flamboyan, 5 Agustus 2016 Triana :)